Pengetahuan dan Keahlian Profesional
Guru merupakan salah satu kunci dalam proses belajar. Guru harus menguasai beragam strategi dan perspektif, dan mengaplikasikannya secara fleksibel. Hal ini membutuhkan hal utama, yaitu: pengetahuan dan keahlian profesional.
Guru merupakan salah satu kunci dalam proses belajar. Guru harus menguasai beragam strategi dan perspektif, dan mengaplikasikannya secara fleksibel. Hal ini membutuhkan hal utama, yaitu: pengetahuan dan keahlian profesional.
Masalah: Manakah yang lebih dibutuhkan oleh seorang guru untuk menjadi guru yang efektif, penguasaan materi-materi pembelajaran atau keahlian motivasional dan komunikasi?
Dalam Proses belajar, seorang guru yang memiliki strategi yang baik untuk memotivasi muridnya untuk lebih mau belajar sangat penting. Dengan diberikannya motivasi ke murid, murid akan semakin semangat untuk belajar sehingga meningkatkan kualitas ilmu yang mereka miliki. Guru yang baik juga akan akan memberikan kesempatan pada masing-masing murid untuk berpikir lebih kreatif dan memilih sesuatu sesuai dengan minat mereka. Sehingga murid-murid tersebut lebih senang dan tertarik dalam proses yang ada di dalamnya.
Keahlian dalam berbicara, menjadi pendengar yang baik, mampu memecahkan konflik konstruktif dan mampu mengatasi komunikasi verbal juga amat-amat di butuhkan di diri seorang guru. Dengan keahlian tersebut pastinya guru dapat lebih memaksimalkan proses pembelajaran. Dengan keahlian tersebut juga guru dan murid pasti lebih mudah dalam berinteraksi. Apalagi sekarang ini teknologi tidak dapat menjamin dapat meningkatkan kemampuan belajar anak. Namun penguasaan materi tidak kalah penting, dengan penguasaan materi yang baik, guru dapat lebih memaksimalkan materi yang sedang di pelajari di sekolah. Sehingga terciptanya kesempurnaa pada proses belajar murid. Seorang guru juga harus memiliki pengetahuan yang luas. Baik materi yang di pelajari sampai hal-hal umum yang mendasar. Sehingga cara berpikir dan beragumennya lebih baik lagi. Jadi, dengan memiliki guru yang hanya menguasai materi baik namun tidak memiliki keahlian dalam motivasional dan komunikasi tidak akan terciptanya sesuatu yang sempurna. Alangkah baiknya jika guru yang efektif itu memiliki 3(tiga) keahlian tersebut sekaligus dalam dirinya.sumber: John W. Santrock. Psikologi pendidikan edisi kedua, Prenada media group.
..jadi kesimpulannya apa Melva? :)
BalasHapusjadi kesimpulannya, untuk menjadi guru yang baik, tidak cukup hanya memiliki kemampuan untuk menguasai materi pembelajaran, namun juga harus memiliki kemampuan dalam memotivasi murid dan keahlian berkomunikasi. Jadi dengan kata lain, tidak ada yang mana yang lebih di butuhkan dan yang tidak, karena semua hal tersebut sangat penting untuk di miliki oleh seorang guru.
BalasHapus